Breaking News

Penghentian Sementara Teknologi AI Tidak Akan Selesaikan Tantangan



Tech News, DTulis.com - Bill Gates tidak yakin penghentian sementara teknologi kecerdasan buatan alias AI akan menyelesaikan tantangan yang ada. Pernyataan itulah yang disampaikan oleh salah seorang pendiri Microsoft tersebut kepada Reuters, Selasa (3/4).

Itu adalah pertama kalinya Gates berkomentar di muka umum semenjak sebuah surat terbuka semakin memicu perdebatan tentang AI.

Bulan lalu, Elon Musk dan lebih dari 1.000 pakar AI mendesak penghentian darurat sementara pengembangan teknologi yang mereka sebut “lebih kuat” daripada GPT-4 baru milik Open AI. Mereka berpendapat bahwa penilaian risiko dan manfaat teknologi tersebut bagi masyarakat harus dilakukan.

Namun Gates berpendapat bahwa lebih baik fokus mencari cara terbaik untuk memanfaatkan perkembangan teknologi AI. Ia juga mengatakan bahwa sulit memahami bagaimana caranya penghentian sementara itu bisa dilakukan di seluruh dunia.

Gates berpendapat, jelas ada manfaat besar dari teknologi AI, namun mereka perlu mengidentifikasi apa yang disebutnya sebagai ‘bagian-bagian yang rumit’ dari teknologi tersebut.

ChatGPT dapat melakukan percakapan layaknya dengan manusia, menciptakan lagu dan merangkum dokumen yang panjang.

Microsoft telah berusaha mengalahkan pesaingnya melalui investasi senilai miliaran dolar ke perusahaan OpenAI, pemilik ChatGPT.

Meski sekarang Gates secara penuh berfokus mengurusi yayasan filantropisnya, Bill and Melinda Gates Foundation, ia telah menjadi pendukung teknologi AI. Ia menggambarkannya sebagai teknologi revolusioner yang setara dengan internet dan telepon genggam.

Gates juga meyakini bahwa AI dapat digunakan untuk mengurangi berbagai ketimpangan paling buruk di dunia.



Sumber : VOA Indonesia
Editor : Redaksi

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close